Self-host Matomo dan Konfigurasi Analitik Web
Berfungsi sama seperti Google Analytics, Matomo merupakan sebuah platform tracking untuk suatu website atau aplikasi.
Perbedaan siginifikannya adalah dalam bagaimana data-data yang dihasilkan, data-data hasil analitik sepenuhnya dapat dimiliki. Dalam hal lainnya, aplikasi ini juga memberikan kebebasan mengenai data-data seperti apa yang akan dikoleksi untuk para pengunjung website ini.
Matomo sendiri merupakan aplikasi perangkat lunak open source. Dengan fitur yang hampir serupa dengan Google analytics, Matomo memberikan kontrol penuh terhadap data yang dihasilkan. Tidak hanya itu, privasi pengguna terlindungi dan kepemilikan data sepenuhnya didapatkan, hal-hal yang tidak bisa didapatkan ketika menggunakan Google Analytics.
Proses instalasi Matomo sendiri cukup mudah. Ada image Docker official[1] yang tersedia ataupun juga instalasi secara manual, entah itu menggunakan control panel web hosting maupun langsung via server.
GDPR, dan Consent Cookie serta Pelacakan
GDPR sendiri mewajibkan suatu aplikasi atau website yang melayani pengunjung dari Uni Eropa, diwajibkan menanyakan konfirmasi atas consent untuk penggunaan data dari setiap pengunjung ataupun penggunaan cookies.
Konfigurasi dan fitur yang tersedia dalam Matomo memberikan keluwesan pemilik website untuk memilih jenis pelacakan yang mematuhi regulasi GDPR, bahkan tanpa consent pengunjung ataupun banner cookies sekalipun.
Hal itu disebabkan karena jenis tracking yang digunakan tidak memakai tracking jenis cookies, data yang digunakan hanya sebagai data analitik tidak untuk keperluan lainnya, pengunjung tidak dilacak di berbagai website-website lain, dan informasi pengunjung tidak bisa dilacak atau dipetakan.[2]
Mengenai apakah ruang lingkup web atau blog personal wajib mematuhi GDPR atau apa itu GDPR sendiri secala lengkap, itu mungkin bahasan lain. Yang terpenting adalah setiap situs atau aplikasi harus menjamin keamanan dan privasi para pengunjungnya dalam interaksi apapun.
Konfigurasi Tracking
• Menonaktifkan pelacakan yang menggunakan cookies
Konfigurasi dalam dashboard Matomo:
Dan pada kode tag pelacakan JavaScript
_paq.push(['disableCookies']);
• Anonimisasi alamat IP
• Preferensi Do Not Track
Dan yang terakhir, opsi opt-out tracking tersedia pada halaman https://manasiwibi.com/privacy-policy/. Para pengguna browser yang mengaktifkan DNT, sudah secara otomatis menonaktifkan tracking dari Matomo.